Selasa, 06 Maret 2012

6 Tempat Unyu Bermain dengan Penyu!

Penyu di Pulau Penyu, Tanjung Benoa, Bali (ACI)

Penyu di Pulau Penyu, Tanjung Benoa, Bali (ACI)

Foto Selengkapnya:
Keanekaragaman satwa Indonesia juga menjadi daya tarik bagi wisatawan, salah satunya adalah penyu. Beberapa tempat bertemu penyu biasanya juga memiliki alam yang sangat indah. Ayo bermain dengan hewan lucu ini!

Beberapa tempat wisata yang menjadi habitat penyu, memiliki pantai dan laut yang indah. Jadi, Anda dapat bermain di pantai atau menyelam di bawah laut sambil bertemu penyu-penyu yang lucu. Dihimpun oleh detikTravel, Selasa (6/3/2012), berikut tempat-tempat wisata untuk bertemu penyu:

1. Pantai Pangumbahan, Ujung Genteng, Sukabumi

Jika Anda ingin melihat penyu laut bertelur di pantai, datanglah ke Pantai Pangumbahan di Ujung Genteng, Sukabumi pada malam hari. Pantai Pangumbahan memang sudah menjadi tempat konservasi untuk penangkaran penyu. Menuju Ujung Genteng, dapat ditempuh dari Jakarta dengan mobil selama 7-8 jam.

Akan tetapi, saat melihat penyu-penyu bertelur di pantai, ada beberapa syarat yang harus Anda lakukan. Syarat-syarat tersebut adalah tidak berisik, jangan terlalu banyak mengambil gambar penyu dengan menggunakan blitz, dan jangan menganggu penyu saat naik ke pantai. Hal tersebut akan sangat menganggu penyu, selain itu petugas konservasi tidak akan segan-segan untuk mengusir Anda, jika tidak menaati peraturan-peraturan tersebut.

Sore harinya, biasanya di pantai ini diadakan pelepasan beberapa bayi-bayi penyu ke laut lepas.

2. Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu

Dekat dari ibukota, Pulau Pramuka di Kepulauan Seribu adalah tempat untuk penangkaran penyu. Penyu yang ditangkarkan dan dilestarikan di pulau ini adalah penyu sisik.

Penangkaran penyu ini juga menjadi daya tarik bagi wisatawan. Anda dapat melihat langsung bayi-bayi penyu sisik yang lucu. Tidak hanya itu, jika sudah cukup umurnya, maka Anda dapat melepas penyu-penyu tersebut ke lautan.

3. Taman Nasional Takabonerate, Sulawesi Selatan


Takabonerate telah menjadi suatu taman nasional yang menyimpan banyak terumbu karang dan keanekaragaman hayati penghuni bawah laut. Di sini, saat menyelam Anda dapat melihat penyu-penyu yang hilir mudik. Keindahan terumbu karang ditambah penyu-penyu laut yang lucu, akan menjadi kenangan yang tidak terlupakan.

Taman Nasional Takabonerate memiliki karang atol terbesar ketiga di dunia, yaitu setelah Kwajifein di Kepulauan Marshal dan Suvadiva di Kepulauan Moldiva. Tak heran, penyu-penyu laut pun berkembang biak dengan baik di tempat ini.

Beberapa jenis penyu yang akan Anda temukan di Taman Nasional Takabonerate adalah penyu sisik, penyu hijau, dan penyu lekan.

4. Pulau Penyu, Tanjung Benoa, Bali


Tanjung Benoa tidak hanya terkenal dengan olahraga airnya saja, tapi juga terkenal dengan penangkaran penyu. Penangkaran penyu tersebut dapat Anda saksikan di Pulau Penyu, yang dapat ditempuh dengan kapal motor selama 30 menit dari Tanjung Benoa. Biasanya, para penyedia jasa olahraga air, juga menawarkan paket untuk berkunjung ke Pulau Penyu.

Di Pulau Penyu, Anda dapat melihat aneka ukuran penyu-penyu laut. Mulai dari yang masih bayi, hingga yang panjangnya mencapai 1 meter lebih. Di sana, Anda juga akan dijelaskan tentang habitat penyu laut oleh para pemandu.

Di Pulau Penyu, terdapat satu kolam raksasa yang berisi penyu-penyu laut yang berukuran lebih dari 1 meter. Anda bisa melihat dari dekat serta berfoto dengan penyu-penyu laut yang besar tersebut.

5. Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur


Kepulauan Derawan di Kalimantan Timur adalah surga bagi para penyu. Di sini, Anda dapat melihat penyu di sepanjang mata memandang. Mulai dari saat menyelam di laut, hingga melihat penyu-penyu yang sedang lahap menyantap rumput laut di tepian pantai.

Saat snorkling di Kepulauan Derawan, dijamin Anda akan bertemu dengan penyu. Habitat penyu di tempat ini memang masih sangat alami. Bagi para pecinta penyu, Derawan adalah tempat yang wajib dikunjungi. Di sini paling banyak ditemukan penyu hijau, tapi apabila sedang beruntung, Anda dapat bertemu jenis yang lebih langka yaitu leatherback alias penyu belimbing.

6. Taman Nasional Wakatobi, Sulawesi Tenggara


Ada banyak tempat untuk bertemu penyu di Wakatobi, seperti di Pulau Anano dan Pulau Runduma. Wakatobi merupakan tempat yang sangat alami untuk keanekaragaman hewan bawah laut. Alamnya masih asri dan terawat dengan baik. Tak heran, banyak penyu yang berkeliaran dengan bebas di Wakatobi.

Di Wakatobi, ada banyak penyu yang berkembang biak dengan menaruh telurnya di tepian pantai. Jika beruntung, Anda dapat melihat langsung beberapa penyu yang bertelur.
Beberapa jenis penyu di Wakatobi adalah penyu hijau, penyu sisik dan penyu belimbing. Menyelami bawah laut sambil bertemu dengan penyu-penyu, pastilah sangat menyenangkan.

6 Tempat wisata di atas dapat dijadikan referensi Anda untuk berwisata sambil bertemu penyu. Satu hal yang penting, jangan merusak ekosistem di pantai dan laut! Sebab, dengan menjaga lingkungan pantai dan laut, Anda juga telah menjaga kelestarian penyu. Nikmati setiap momen saat bertemu atau bermain dengan penyu yang unyu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar